Total Tayangan Halaman

Senin, 12 April 2010

IKATAN GENERASI MUDA ISLAM ANNAAS


  1. Profil Singkat “ANNAAS”
Berangkat Dari munculnya sebuah forum remaja yang sering mengadakan kegiatan belajar bersama, dzikir bersama,dan sowan para ulama. Dari kegiatan-kegiatan itulah timbul sebuah niat untuk membentuk suatu forum komunikasi remaja Islam yang lebih luas lingkupnya. Forum komunikasi ini bertujuan untuk mempererat tali silaturrahmi antar remaja Islam serta berupaya meningkatkan semangat belajar tentang Islam. Terbentuklah sebuah organisasi kecil yang diberi nama Ikatan Remaja Islam ANNAAS pada tanggal 15 Oktober 2003. Secara harfiah annaas artinya manusia. Manusia adalah tempat lupa dan salah, dengan fitrah itulah manusia harus berusaha merubah nasibnya dengan cara berusaha maksimal. Meskipun demikian manusia jaga berada dalam kekuasaan Allah, yang disebut dengan taqdir. Selain itu kami juga mengambil nama tersebut dari pemakna-an Surat ANNAAS (surat terahir dalam mushaf Alqur’an), bahwa dalam proses kehidupan manusia khususnya remaja (yang sedang mengalami proses mencari jati diri) harus senantiasa memohon perlindungan kepada Allah SWT; Tuhan manusia (ILaahinnaas) dari semua bisikan –bisikan jahat yang nantinya akan menghambat proses pencapaian tujuan hidup ini.Selain itu, kata ANNAAS mempunyai kepanjangan ada niat nanti akan ada sukses, sebagai cerminan perintah Nabi SAW yang menyatakan bahwa sesunguhnya setiap amal itu harus diawali dengan niat.

Pada awalnya ANNAAS berangotakan Sembilan orang. Kemudian seiring perkembangan zaman mengalami peningkatan yang berasal dari siswa sekolah-sekolah menengah umum di wilayah kabupaten Wonosobo, Mahasiswa, Santri dan beberapa elemen pemuda. Sampai saat ini ANNAAS beranggotakan kurang lebih 100 orang, termasuk dari luar kabupaten Wonosobo seperti dari Temanggung dan Purworejo. Beberapa tokoh ulama dan tokoh masyarakat juga ikut serta mendukung upaya kami serta bersedia menjadi pembimbing dan penasehat kami. Kemudian, organisasi ini mengalami metamorfosis dari Ikatan Remaja Islam ANNAAS menjadi Ikatan Generasi Muda Islam ANNAAS pada tahun 2005. Sekretariat IGMI ANNAAS beralamat di desa Kapulogo, Kepil, Wonosobo.

Azas gerakan kami adalah Pancasila dengan akidah Islam Ahlusunah wal jama’ah, bersifat independent dan non politik. Kami tidak berusaha menyaingi keberadaan organisasi muda yang lain, akan tetapi kami berusaha mengajak kerjasama dalam memikirkan generasi muda Islam. Bahkan kami berharap bisa menjadi forum pertemuan organisasi muda Islam dari berbagai organisasi Islam. Dengan begitu kita lebih mengutamakan persamaan dari pada mengangkat perbedaan yang justru menimbulkan perpecahan. Hilangkan fanatisme, dan menumbuhkan sikap menghormati pendapat orang lain seperti yang diajarkan oleh Rosululloh. Memotifasi generasi muda Islam sebagai agen perubahan agar meningkatkan semangat menggali pengetahuan yang semuanya telah termaktuk dalam Alqur’an Al karim. Sehingga terlahir generasi Qur’ani yang mampu menyelamatkan diri dari derasnya arus pengaruh negatif globalisasi.

2. Program Kerja
ANNAAS sebagai Organisasi muda Islam, telah memulai langkah-langkahnya dengan melaksanakan program-program kerjanya diantaranya:

Kegiatan agama seperti: pengajian peringatan hari besar Islam, dzikir bersama (mujahadah), tadarus Alqur’an, pendampingan masyarakat (dakwah) dan silaturrahmi kepara ’Alim Ulama.
Diskusi-diskusi seputar hukum Islam (fiqih, muammalah, syari’ah), diskusi keremajaan (kepemudaan), dan diskusi mengenai opini yang sedang hangat dalam masyarakat.
Kegiatan sosial dan seperti: bakti sosial, relawan bencana, bersih masjid dan mushola.
Kegiatan cinta alam seperti: lintas alam, kempanye hijau, outbond, camping, bersih pantai, mendaki gunung, hiking, reboisasi dan lain sebagainya yang tergabung dalam ANNAASPALA (Asosiasi insan pecinta alam).
Kegiatan pendidikan seperti: latihan ketrampilan, bimbingan belajar dan penyelenggaraan madrasah diniah (yang bernama Madin MUKASYSYAFATUL QULUUB di desa Kapulogo, yang memberikan pengajaran kepada santri berupa baca tulis Alqur’an, fiqih, aqidah ahlaq, pengetahuan komputer, ketrampilan wira usaha, bahasa inggris, bimbingan belajar, dll).

Dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan tersebut, kami mengharap partisipasi semua elemen Masyarakat untuk memberikan kritik dan sarannya. Demi kejayaan Islam dan demi masa depan bangsa yang ditentukan oleh keberhasilan pendidikan pemudanya. Demikian seklumit tentang profil IGMI ANNAAS, apabila ada kesalahan dalam penulisan maupun dalam isi, kami mohon maaf.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon dengan sangat bagi para pengunjung situs ini untuk memberikan kritik dan saran serta komentar terhadap posting dan artikel kami!